MUSRENBANG Kelurahan Paccerakkang Biringkanaya Makassar Berjalan Sukses


Sukses, Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan di Aula Kantor Lurah Paccerakkang, Kecamatan Biringkanaya, Makassar. Ahad, 11/01/2026.

Musrenbang ini dihadiri oleh Ibu Lurah Paccerakkang, Henny Nandang, S.sos., M.M., 
Wakil DPRD,  H.Andi Suharmika, Perwakilan Camat Biringkanaya ,Dinas-dinas terkait dan  Dinas Sosial, serta Ketua-Ketua RT/ RW,  hadir pula Tokoh Masyarakat (Tomas) dan Tokoh Agama (Toga) serta perwakilan TNI - Polri dan para undangan lainnya.


 Banyak usulan warga terkait skala prioritas, seperti, PKH, BLT, Sembako dan infrastruktur.

"Alhamdulillah kami sdh menyampaikan terkait Bantuan PKH, BLT, Sembako dan lainnya," tutur salah seorang perwakilan warga yang hadir Musrenbang  

Tampak Ibu lurah Peccerakkang,  Henny Nandang S.sos .M.M memimpin Musrenbang Kelurahan tersebut, di Kantor Lurah, pada Jumat, 09 Januari 2026 
Adapun pembahasan Musrenbang, yakni  membahas masalah Dana infrastruktur  dan Bantuan dana Dinsos.
Sejumlah usulan Musrenbang tingkat Kelurahan, yaitu mendata ulang warga miskin yang ada di kelurahan paccerakkang 

Musrenbang dihadiri oleh  ketua-ketua RT dan RW terpilih dan tokoh masyarakat (TOMAS) serta perwakilan keluarga tidak mampu dan Disabilitas, agar Bansos yang diberikan kena sasaran.
"Jangan yang dapat bantuan sosial itu orang yang mampu, orang kaya dan oknum pemerintah, sehingga banyak bantuan sosial  salah sasaran," cetus perwakilan warga.

Lanjut Dia mengusulkan,  kedepannya perlu dibentak Kelompok Swadaya Keluarga Kurang Mampu (KSKKM) disetiap RW,  agar seluruh pihak institusi bisa mengecek dan mengontrol bantuan sosial yang turun di wilayahnya. 

"Adanya kelompok swadaya seperti ini, akan lebih jelas bantuan sosial itu, sesuai sasaran atau tidak, sehingga tidak ada lagi orang teriak 'maling teriak maling'," tutupnya (H5/RN-Mks)

Posting Komentar

0 Komentar