PROSES BELAJAR MENGAJAR DI DALAM KELAS UPT SPF SDI TANGKALA 1 MAKASSAR 2024


Kegiatan Proses Belajar Mengajar Ini Bertujuan Untuk Melihat Atau Memantau Bagaimana Kegiatan Belajar Mengajar Didalam Kelas Yang Dilaksanakan Oleh Peserta Didik Digelar Pada Senin 4 Hingga 7 Maret 2024.

realitasnews.net--- Makassar--- H. Agus, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Tangkala 1 Kecamatan Biringkanaya Makassar saat di temui Wartawan Realitasnews Pendidikan di ruang kerjanya baru- baru ini mengatakan, bahwa Proses pembelajaran guru harus menempatkan siswa sebagai subjek belajar. Dengan demikian, dalam pelaksanaan proses pembelajaran di dalam kelas, guru perlu mengaktifkan siswa secara optimal, jelasnya.


Begitu juga, dalam kegiatan belajar mengajar di dalam kelas diwujudkan dalam berbagai bentuk kegiatan seperti mendengarkan, berdiskusi, menyusun laporan, memecahkan masalah, dan lain sebagainya, sehingga pendidik dapat melihat proses pengajaran yang telah dilakukan. Hal ini juga merupakan bentuk penilaian Kinerja Pendidik, ucap H. Agus.

Disamping itu, bahwa tujuan kegiatan belajar mengajar di kelas adalah menguasai kompetensi atau tujuan pembelajaran oleh siswa. 

Tugas guru yaitu melakukan pengelolaan pembelajaran ( mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga penilaian ). Hali ini ditujukan agar siswa dapat mencapai tujuan belajar secara maksimal" kuncinya. ( Lis rn ).

Posting Komentar

0 Komentar